Kamu bisa menyumbangkan konten artikel ataupun carousel.
Konten yang kamu sumbangkan harus memenuhi kriteria berikut:
Konten (deskriptif, analitis) mengenai fenomena psikologi yang ilmiah namun mudah dipahami.
Konten dalam bentuk kiat atau tips untuk orang-orang yang memiliki gangguan mental atau untuk meningkatkan kesehatan mental
Thoughtful Reflection terkait fenomena psikologi manusia. Bukan common sense semata.
Kamu juga boleh menambahkan pengalaman pribadimu di dalam konten untuk memudahkan pembaca relate dengan informasi yang kamu sampaikan.
Contoh artikel: “Sialnya, Depresi Kambuhan”, “Panic Attack: Sensasi Serangan Jantung Psikologis”, “14 Metode Self-care untuk Fisik dan Mental”, “Perempuan dan Patah Hati” dan “Mengapa Kami Memilih Bunuh Diri”.
Contoh carousel: “Ayah, Ibu, Aku sedang Berusaha Memaafkan Kalian”, “Pilih-pilih emosi, akar toxic positivity”,”Gampang sedih dibilang baper”.
Aku siap menyumbang konten!
Kamu bisa memilih format sumbangan konten yang sesuai dengan kemampuanmu.
Konten Artikel
Konten ini akan dipublikasikan di situs pijarpsikologi.org.
Maksimal 900 kata.
Hyperlink to scientific paper(s) is a must! Karena Pijar Psikologi menjunjung tulisan yang dapat dipertanggungjawabkan, maka tulisan HARUS merujuk minimal 5 jurnal ilmiah dan minimal 2 tulisan Pijar Psikologi lainnya. Mohon untuk sumber-sumber tulisan dicantumkan dalam format hyperlink!
Sertakan identitas singkat berisi nama, blog, akun media sosial, dan profil singkat.
Konten Carousel
Konten ini akan dipublikasikan di kanal media sosial Pijar Psikologi.
Maksimal 10 slide.
HARUS merujuk minimal 2 jurnal/artikel ilmiah dan/atau tulisan Pijar Psikologi lainnya.
Gunakan template Google Slide dan layout/theme yang disediakan. Silakan untuk membuat copy dan buat langsung konten dengan file tersebut. Sangat disarankan untuk menggunakan Google Slide versi web.
Apabila menggunakan gambar atau grafis lain dari internet, mohon mencantumkan sumbernya.
Sertakan identitas berupa username media sosialmu.
Kirimkan hasil karyamu dalam bentuk link ataupun attachment ke redaksi@pijarpsikologi.org dengan subjek “Sumbang Konten - Artikel - [Judul Artikel]” atau “Sumbang Konten - Carousel - [Judul Carousel]”. Sapa kami dengan ramah di badan email, jangan mengirimkan paket tanpa kartu ucapan!
Dari Tim Redaksi
Please note, semua konten yang kami terima akan kami review dan kami edit sesuai standar kami. Konten yang diterima bisa jadi mengalami perubahan judul, tata bahasa, tata letak, dan beberapa kalimat yang dirasa tidak sesuai. Jika kami melakukan major changes pada tulisan kamu, we’ll let you know first. Kami tidak ingin mengubah suara atau pesan dari tulisanmu.
Juga, sayangnya kami tidak bisa mempublikasikan semua konten yang masuk. Bukan karena cerita atau artikel kamu tidak menarik, tetapi karena keterbatasan tim redaksi kami yang sangat mini. Kami percaya, setiap cerita dan artikel yang masuk adalah pesan berharga untuk kesehatan mental di Indonesia.
Terima kasih sudah berbagi cerita bersama kami
Apa yang kamu tulis, akan menjadi oase di tengah stigma terkait gangguan mental!
Salam berpijar untuk negeri!
***
Release Agreement
Dengan mengirimkan konten ke halo@pijarpsikologi.org, kamu telah menyetujui bahwa konten yang kamu kirimkan adalah karya orisinal. Kami tidak mentoleransi plagiarisme. Setelah tahap review dan edit, karyamu akan dipublikasikan di pijarpsikologi.org. Karya kamu tidak dapat diterbitkan di media elektronik lain, kecuali blog pribadimu.
Pijar Psikologi bukan media komersil, kami adalah sebuah lembaga non profit. Maka dari itu, kami tidak dapat memberikan kompensasi finansial atas karya yang kamu kirimkan kepada kami. Namun, kami bisa membantu karyamu tersebar seluas-luasnya melalui website dan media sosial kami.