Cari tahu tentang kesehatan mental
Direktori Psikologi: Body Dysmorphic Disorder
Body Dysmorphic Disorder (BDD) adalah keadaan dimana seseorang selalu mencemaskan penampilan karena merasa ada kekurangan dalam tubuhnya. Orang dengan BDD juga bisa menghabiskan waktu cukup lama (setidaknya 1 jam) hanya untuk memikirkan penampilannya.
Direktori Psikologi: Obsessive Compulsive Disorder
Tidak asingkah kamu dengan OCD? Apa ada hubungannya dengan obsessive corbuzier diet ala Deddy Corbuzier? Jika yang terlintas pertama di benakmu memang itu, maka tidak sepenuhnya salah. Akan tetapi kami dari Pijar Psikologi ingin membahas Obsessive Compulsive Disorder.
Curhat: Saya Memiliki Depresi dan juga Anxiety
Saya sudah lama merasa bahwa saya sering sekali mengalami kecemasan yang berlebihan terhadap macam-macam hal, dan kecemasan-kecemasan tersebut membuat saya merasa sedih sekali. Awalnya saya kira ini hal yang biasa dan akan hilang sendiri, tetapi lama-lama membuat saya susah sekali untuk tidur hampir setiap hari dan setiap bangun tidur saya merasa sedih dan depresi.
Memahami Homoseksualitas dalam Perspektif Ilmiah
Secara historis, homoseksualitas (dan juga biseksualitas) tidak pernah secara konsisten dianggap sebagai suatu penyimpangan sosial apalagi penyakit. Beragam budaya dan keyakinan memiliki pandangan yang berbeda dan bahkan berubah-ubah seiring waktu.
CURHAT: Apakah Gangguan Cemas Bisa Hilang Sepenuhnya?
Sesungguhnya anxiety (kecemasan) itu adalah bentuk alarm dalam diri manusia karena adanya kondisi yang menekan atau mengancam eksistensi seseorang. Oleh karena itu, kecemasan adalah hal yang natural, alami ada dalam diri manusia.
Erotomania : Bukan Cinta Biasa
Sebagai seorang manusia, sudah sewajarnya jika memiliki rasa sayang dan cinta kepada sesama. Salah satu hal terindah dalam hidup pun pasti ketika kita merasa dicintai oleh seseorang.
Mythomania : Bukan Bohong Biasa
Siapa yang tidak kenal dengan dongeng Pinocchio? Boneka laki-laki dari kayu yang hidungnya akan bertambah panjang tiap kali berbohong. Coba bayangkan jika di dunia nyata hidung akan bertambah panjang tiap melakukan kebohongan. Bukankah itu menyeramkan?
Kekuatan Super Kalimat Sepele yang Tidak Sepele
Manusia sebagai makhluk sosial, tidak lepas dari kegiatan berkomunikasi. Dalam berkomunikasi, manusia menyusun kata demi kata sehingga menjadi sebuah kalimat yang dapat dimengerti lawan bicara.
Mereka, Orang-orang dengan Skizofrenia yang Masih Terabaikan di Indonesia
Tanggal 24 Mei diperingati sebagai hari kesadaran skizofrenia di seluruh dunia. Skizofrenia sendiri merupakan gangguan mental yang mempengaruhi orang dalam berpikir, berperilaku dan merasakan. Mereka cukup kesulitan untuk membedakan antara halusinasi dan realita dan yang dihadapi. Mengintip keadaan masyarakat dengan skizofrenia di Indonesia, menurut data Organisasi Kesehatan Internasional (WHO) pada tahun 2016, terdapat sekitar 21 juta orang terkena gangguan skizofrenia.
Keadilan untuk Mereka: Hidup dengan Gangguan Kepribadian Ganda
Sebagian dari Anda tentu ingat dengan kasus “Kopi Maut Jessica” dan “Margaret yang diduga membunuh anaknya Angeline”. Kedua kasus tersebut cukup banyak menyita perhatian masyarakat karena kejanggalan-kejanggalan yang dibuat oleh sang tersangka. Semua bukti mengarah pada mereka tetapi mereka tetap tidak merasa telah melakukan tindak kriminal yang dituduhkan.
Di Balik Gangguan Kepribadian Ganda yang Mungkin Belum Terungkap
Apa yang Anda pikirkan ketika mendengar kata ‘kepribadian ganda’? Mungkin Anda akan menyamakan orang dengan kepribadian ganda dengan orang yang mengalami bipolar.
Apa Kabar Anak dengan Autisme di Indonesia?
Jumlah anak dengan autisme di Indonesia terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Dari dr. Widodo Judarwanto, seorang dokter anak dan editor dari klinikautis.com, memprediksi orang dengan autisme akan terus meningkat dari tahun ke tahun.
Mitos dan Fakta yang Harus Anda Ketahui Mengenai Bipolar
Gangguan bipolar merupakan gangguan yang memengaruhi suasana hati (mood). Ibarat rollercoaster, perasaan orang yang mengalami bipolar cenderung berubah secara drastis dari yang awal merasa melayang dalam kegembiraan hingga kemudian secara mendadak terjun bebas dalam kesedihan.
Fakta dan Mitos Post Traumatic Stress Disorder
Post Traumatic Stress Disorder (PTSD) adalah kondisi mental di mana seseorang mengalami serangan panik yang dipicu oleh trauma pengalaman masa lalu. Mengalami kejadian traumatis adalah hal yang berat bagi siapapun.
Memahami Lebih Dalam Tentang PTSD
Mungkin banyak dari Anda yang pernah terlibat atau melihat suatu hal yang traumatis, seperti kecelakaan atau bencana alam, kemudian merasa sedih, bingung, kesal, sampai-sampai sulit tidur. Sebenarnya itu normal bagi setiap orang.
John Forbes Nash, Jr. : Peraih Nobel dengan Gangguan Skizofenia
John Forbesh Nash, Jr adalah seorang ahli matematika yang memiliki skizofrenia. Skizofrenia adalah suatu gangguan psikologis dimana orang tersebut mengalami halusinasi dan atau delusi—delusi merupakan satu perasaan, keyakinan atau kepercayaan yang keliru1.
Kehilangan Koneksi dengan Dunia Nyata karena Skizofrenia
Skizofrenia adalah salah satu gangguan mental yang mempengaruhi orang dalam berpikir, merasakan, dan berperilaku1. Orang dengan gangguan skizofrenia kesulitan membedakan antara realita dan halusinasi.
Moebious Syndrome: Penyakit Langka Terkait Ekspresi Wajah
Pernahkah Anda membayangkan diri Anda hanya mengalami satu ekspresi wajah sepanjang hari? Tahukah Anda bahwa ada orang-orang tertentu yang benar-benar mengalaminya?
Depresi, Apa Sih Ciri-cirinya?
Yuk saatnya kita lebih peduli pada kesehatan jiwa kita. Sehat bukan hanya tentang kesehatan fisik, namun juga kesehatan mental. Salah satu gangguan mental terbesar yang dialami orang-orang modern di abad ini adalah depresi.
Call Me Crazy: Penderita Gangguan Mental Bukan untuk Dijauhi
Apa yang ada dipikiran Anda saat mendengar isu tentang gangguan mental? Masihkah Anda beranggapan bahwa penderita gangguan mental adalah orang gila, berbahaya, dan harus dijauhi? Ya, itulah pandangan negatif yang seringkali muncul.
